Peresmian Dealer Baru Hino Makassar

Peresmian Dealer Baru Hino Makassar

Hino bersama diler resminya untuk area Sulawesi Selatan PT. Kumala Motor Sejahtera (KMS) memboyong dua unit andalannya dalam ajang Indonesia International Motor Show (IIMS) Makassar. Pertama sebagai upaya mendukung kebersihan lingkungan di Sulawesi Selatan, Hino menampilkan Hino New Dutro 130 HD dengan bodi truk armroll atau bak  untuk mengangkut sampah. Hino New Dutro 130 HD yang memiliki GVW 8.25 ton sangat cocok menjadi solusi permasalahan kebersihan lingkungan di kota Makassar maupun daerah lainnya di Sulawesi Selatan, karena kemampuannya bermanuver di medan yang sempit dalam mengangkut beban yang berat. Hal ini dibuktikan dengan banyaknya Hino New Dutro 130 HD digunakan oleh pemerintah kota maupun daerah dalam mengatasi masalah kebersihan mereka. Unit kedua yang Hino tampilkan dalam gelaran IIMS Makassar 2018 yang bertempat di Celebes Convention Center (CCC) ini adalah Hino New Generation Ranger SG 260 Tractor Head. Truk yang banyak digunakan untuk segmen bisnis logistik ini memiliki kemampuan dalam menarik container yang handal karena memiliki Gross Combination Weigth Rating (GCWR) 34 Ton. Tentunya kedua truk yang Hino tampilkan dalam IIMS Makassar 2018 ini, sejalan dengan tema yang Hino miliki yaitu Trucks and Buses that do more, be connected to customer’s future.

banner 468x60

Subscribe

Thanks for read our article for update information please subscriber our newslatter below

No Responses

Tinggalkan Balasan

%d blogger menyukai ini: